
Koleksi Jam Mewah Entry Level Dial Coklat yang Wajib Dimiliki 2025
20 Apr 2025
News Update
Watch lovers, apakah Anda sedang cari jam tangan mewah dengan gaya klasik, desain timeless dan elegan, namun memiliki harga yang ramah di kantong para entry level? Wise Time punya rekomendasinya buat Anda!
Saat memilih jam tangan mewah dengan gaya vintage, retro, atau memiliki kesan elegan, warna dan model dial tentu sangat berperan penting untuk membentuk karakteristik tersebut. Misalnya, Anda dapat memilih jam tangan dengan dial coklat, yang menghadirkan kesan hangat dan mewah yang khas.
Dial cokelat juga bisa menghadirkan kesan retro, ketika dipadukan dengan desain casing yang sporty dan dikombinasikan bersama warna-warna klasik yang berani. Misalnya warna emas yang mewah, hitam yang maskulin, hingga warna-warna lembut dari tali kulit atau bracelet silver yang berkilau.
Nah, buat para entry level, berikut ini koleksi jam tangan mewah dengan dial coklat yang wajib Anda miliki di tahun 2025. Apa saja?

1. Tudor Black Bay GMT 41mm, Steel/YG, Black Brown Bezel, Black Dial, Rivet Bracelet 79833MN
Buat para pecinta jam tangan sport dengan gaya retro yang abadi, Tudor Black Bay GMT 41mm, Steel/YG, Black Brown Bezel, Black Dial, Rivet Bracelet 79833MN bisa jadi pilihan Anda.
Aspek unik dari jam tangan mewah ini hadir dalam dial dua warnanya, yakni hitam dan coklat yang dapat diputar dua arah serta menampilkan waktu yang ditunjukkan oleh jarum jam 24 jam. Tak hanya memiliki keindahan secara visual, bezel dua warna ini juga dapat diputar ke 48 posisi di kedua arah yang memungkinkan Anda untuk membaca tiga zona waktu yang berbeda.
Jam tangan mewah ini juga makin bergaya dengan lapisan emasnnya pada skala bezel, indeks dan jarum jam, hingga pada bagian crown dan bracelet-nya. Kombinasi warna-warna kharismatik dan elegan ini juga makin menonjol dengan dial hitamnya yang kontras, memperkuat karakter dari setiap warna yang ada.
Bagian bracelet-nya dirangkai dengan rumit dan dilengkapi dengan beberapa pengait yang solid dan gesper lipat yang mudah digunakan, membuat Anda mudah menyesuaikan jam dengan ukuran pergelangan tangan Anda.
Selain visualnya, Tudor Black Bay GMT 41mm, Steel/YG, Black Brown Bezel, Black Dial, Rivet Bracelet 79833MN juga memiliki spesifikasi yang canggih, yakni:
- Case: 41mm stainless steel
- Movement: Manufacture Calibre MT5652 (COSC)
- Power Reserve: 70 jam
- Waterproof: 200 m
- Crystal: Domed sapphire crystal
So, buat Anda yang mencari jam tangan dengan aksen coklat yang mewah bersama fitur-fitur yang canggih, Tudor Black Bay GMT 41mm, Steel/YG, Black Brown Bezel, Black Dial, Rivet Bracelet 79833MN cocok buat Anda.
Lebihnya lagi, jam tangan mewah ini termasuk cocok untuk entry level, karena harganya yang kompetitif, cuma IDR 104.046.000 saja!
2. Tudor Black Bay Heritage 43mm, Bronze, Brown Dial, Brown Calf 79250BM
Next, jam tangan mewah entry level dengan desain dial coklat klasik lainnya datang dari seri Tudor Black Bay Heritage dengan nomor referensi resmi 79250BM. Apa bedanya sama koleksi pertama tadi?
Jika sebelumnya kita dimanjakan dengan kombinasi dari emas dan stainless steel, Tudor Black Bay Heritage 43mm 79250BM memberikan kesan lebih romantis dan klasik berkat perpaduan strap kulit coklatnya, ditambah bezel bronze, dan dial coklat yang menawan.
Jam tangan ini sangat cocok untuk para pria dewasa, yang memiliki karakter hangat namun tangguh dan dapat diandalkan. Apalagi Tudor Black Bay Heritage 43mm 79250BM hadir dengan spesifikasi tak kalah canggih, yakni:
- Case: 43mm Bronze,Stainless Steel
- Movement: Mechanical Automatic Calibre Tudor MT5601
- Power Reserve: 70 jam
- Waterproof: 200 m
- Crystal: Domed sapphire crystal
Koleksi Tudor Black Bay Heritage 43mm 79250BM dirilis pada tahun 2017 dan telah berhenti produksi. Meski begitu peminatnya masih cukup tinggi, apalagi di kalangan kolektor yang menyukai jam tangan dengan gaya vintage yang khas.
Hal ini menjadikan nilai investasi Tudor Black Bay Heritage 43mm 79250BM cenderung stabil dan memiliki harga yang cukup kompetitif, sehingga sangat cocok untuk jadi koleksi pertama bagi para entry level.
3. Jaeger-LeCoultre Reverso Classic Duoface Small Seconds Manual, Steel, Silver Dial, Brown Strap Q2458422
Rekomendasi jam tangan mewah entry level dengan warna coklat yang menawan lainnya datang dari Jaeger-LeCoultre Reverso Classic Duoface Small Seconds Q2458422. Jam tangan mewah ini sangat cocok untuk Anda yang punya selera fashion tinggi, menyukai warna-warna yang lembut namun sangat karismatik. Kenapa?
Jaeger-LeCoultre Reverso Classic Duoface Small Seconds Q2458422 tampil memesona dengan casing-nya yang khas, berbentuk persegi dan terbuat dari stainless steel yang dipoles mengilap.
Keindahan visualnya jadi semakin exceptional berkat strap kulit coklatnya yang memperkuat nuansa keindahan klasik dan kesan elegan yang khas. Strap ini memiliki panjang standar yang dapat disesuaikan dengan mudah dengan kaitan dan gespernya yang aman.
Dengan dua dialnya yang digerakkan oleh satu gerakan mekanis, jam tangan Reverso Classic Medium Small Seconds menawarkan dua zona waktu dalam casing baja yang elegan.
Jam tangan mewah ini juga memiliki spesifikasi tinggi, yakni:
- Case: 42.9 x 25.5 mm stainless steel
- Movement: Manual winding
- Power Reserve: 42 jam
- Recto Functions: Seconds, Hour - Minute
Verso Functions: 24-hour display, Second time-zone
Nah, buat watch lovers yang ingin memiliki jam tangan dengan desain minimalis namun tetap elegan dengan sentuhan warna coklat yang hangat, Jaeger-LeCoultre Reverso Classic Duoface Small Seconds Q2458422.
4. Breitling Navitimer B04 Chrono GMT 48mm, Steel, Silver Dial, Brown Calf Strap AB044121/G783
Next, jam tangan mewah entry level dengan warna coklat elegan selanjutnya datang dari koleksi Breitling Navitimer B04 Chrono GMT AB044121/G783. Jam tangan mewah ini juga memiliki banyak aspek-aspek unggul dari segi visual hingga fungsionalnya.
Dalam dunia horologi, Breitling Navitimer telah lama menjadi simbol ketangguhan dan presisi, terutama bagi para pecinta aviasi dan petualangan. Di antara berbagai varian Navitimer, Breitling Navitimer B04 Chrono GMT 48mm hadir sebagai salah satu model paling menarik dan fungsional. Dengan case stainless steel berukuran 48mm, jam tangan ini menampilkan desain yang berani namun tetap proporsional di pergelangan tangan, memberikan kesan gagah sekaligus elegan.
Salah satu daya tarik utama dari model ini adalah dial perak (Silver Dial) yang berpadu sempurna dengan strap kulit anak sapi berwarna coklat (Brown Calf Strap). Kombinasi warna ini menciptakan tampilan yang hangat, klasik, dan berkelas.
Dial-nya menampilkan indikator waktu dunia (GMT) yang memungkinkan penggunanya melacak dua zona waktu secara bersamaan, menjadikannya pilihan ideal bagi para traveler dan profesional yang sering bepergian ke berbagai belahan dunia.
Fitur chronograph yang ada dalam Breitling Navitimer B04 Chrono GMT 48mm menambah aspek fungsionalitasnya. Dengan bezel berputar khas Breitling dan tachymeter yang terintegrasi, jam tangan ini tidak hanya menjadi alat pengukur waktu yang akurat, tetapi juga berfungsi sebagai alat navigasi yang sangat berguna bagi para pilot.
Desainnya yang kompleks tetap mudah dibaca, dengan indeks dan jarum bercahaya yang memastikan visibilitas optimal dalam berbagai kondisi pencahayaan.
Selain visual yang memukau dan fitur teknisnya yang canggih, jam tangan ini juga memiliki spesifikasi yang tinggi, seperti:
- Movement: Breitling Manufacture Caliber B04
- Power reserve: hingga 70 jam
- Case: 48mm, Stainless Steel
- Dial Color: Silver
- Crystal: Scratch Resistant Sapphire
- Bezel: Bi-Directional Rotating
Semua aspek ini menjadikannya pilihan sempurna bagi mereka yang menginginkan perpaduan antara kemewahan, inovasi, dan kepraktisan dalam satu jam tangan.
Mengapa Dial Coklat Menjadi Tren di 2025?
Menghadirkan nuansa hangat dan elegan, dial coklat menjadi salah satu tren warna yang populer di tahun 2025. Selain itu, warna coklat juga bersifat fleksibel dan dapat dipadukan dalam berbagai gaya maupun nuansa fashion, dari yang kasual, semi-kasual, hingga resmi.
Jam tangan dengan warna dial coklat juga cenderung lebih timeless, artinya tidak mudah ketinggalan jaman dan bisa menambah karisma Anda secara keseluruhan.
Kenapa Harus ke Wise Time Surabaya?
Nah, setelah menyimak berbagai koleksi jam tangan mewah entry level dengan warna dial coklat yang elegan di atas, mana yang jadi favorit Anda?
Apapun pilihan jam tangan mewah Anda, pastikan untuk membelinya di tempat terpercaya seperti Wise Time Surabaya. Nggak hanya menjamin keaslian dan kualitas jam tangan mewah tersebut, Wise Time juga memberikan berbagai layanan yang menguntungkan bagi para kolektor.
Mulai dari layanan purna jual terbaik, jaringan kolektor dari berbagai penjuru wilayah, koleksi beragam dari berbagai merk ternama dunia, dan banyak lainnya.
Tunggu apa lagi? Temukan jam tangan mewah entry level berwarna dial coklat yang elegan terbaik untuk Anda bersama Wise Time!
Find Your Favorite Luxury Watches and Enjoy Special Offers

23 Jul 2024
Omega
Yuk Cari Tahu Ciri Jam Tangan Omega Asli
Seperti apa ciri jam tangan Omega yang asli? Yuk cari tahu jawabannya di dalam artikel ini. Simak sampai tuntas ya!

23 Jul 2024
Omega
Toko Jam Tangan Mewah Omega Surabaya
Anda sedang mencari toko jam tangan mewah Omega di Surabaya? Pastikan Anda memilih toko jam tangan mewah terpercaya ya!

23 Jul 2024
Chopard
Toko Jam Tangan Mewah Chopard Surabaya
Di mana toko jam tangan mewah Chopard terpercaya di Surabaya? Anda bisa membeli jam tangan mewah berbagai merek, termasuk merek Chopard di toko Wise Time yang berlokasi di Pakuwon Trade Cente